Imutnya Roti Unyil Venus

Suatu kali selesai acara kantor di Bogor, saya berkesempatan mengunjungi salah satu toko roti yang sudah kondang sekota Bogor dan sekitarnya. Yup! Saya mengunjungi Roti Unyil Venuss. Baru pertama kali saya bertandang ke toko roti ini. Ketika itu hari Sabtu dan wow! Ramai juga ternyata. Kalau Anda berkunjung kesini, saya jamin Anda tidak akan kesulitan mencari toko roti ini karena namanya terpampang buesaaaaarrrr sekali didepan toko.

Toko Roti Unyil Venuss Bakery

Daftar Harga Roti Unyil Venuss

Etalase Roti Unyil Venuss
Karena baru pertama kali, saya masuk ke dalam dan ikutan ngantri aja. Dari barisan antrian itu, saya melihat deretan etalase yang memajang roti-roti unyil (karena saking kecilnya kayak boneka si unyil). Ada roti yang warnanya coklat karena memang dicelup coklat dan memang roti rasa coklat. Ada roti jagung, roti sosis, roti pisang, roti isi moka, isi nanas, dan lain sebagainya.

Bayar di Kasir
Selain karena namanya yang sudah terkenal sejabodetabek, ternyata ada yang menarik dari Roti Unyil Venuss ini. Waktu mengantri, saya lihat ada meja yang disediakan bagi konsumen untuk menuliskan roti-roti yang ingin kita pesan. Hal unik lainnya adalah jalur antrian. Biasanya kita bisa melihat jalur antrian seperti di bank, tapi di toko Roti Unyil Venuss ini ada juga lho.

Akhirnya tiba giliran saya! :D. Sambil menunggu pesanan saya siap dibungkus, saya menjelajah pandangan. Terlihat dari tempat saya berdiri, dapur roti dimana oven digital setinggi orang dewasa digunakan untuk memanggang roti-roti nan imut itu. Sementara ditempat antrian, konsumen yang mengantri bertambah banyak.


Antrian Konsumen yang Bertambah Panjang
Dapurnya Roti Unyil Venuss
Masuk Antrian Roti Unyil
Tak lama menunggu, saya pun mendapatkan pesanan tiga kotak roti unyil venuss seharga kuran dari 100 ribu rupiah. Kalau menurut saya, rasa roti unyil ini lebih mantap dinikmati selagi masih hangat. Tapi setelah dibawa pulang ke rumah, menurut orang-orang dirumah rasa rotinya biasa saja. Malah menurut mereka harganya kelewat mahal untuk roti sekecil itu. Bandingkan dengan roti seperti Holland Bakery atau Breadtalk.

Sekotak Roti Unyil

Comments

...