Gado-Gado Perempatan Undaris, Salad Ala Jawa

Jalan Halmahera.. Begitu alamat yang dituliskan dispanduk depan warung ini. Letaknya lebih dikenal dengan sebutan "Perempatan Undaris". Karena memang diperempatan ini kalau dari arah Asmara (alun-alun baru) bila kita mengambil arah kiri (ke jalan Tentara Pelajar - Perumahan Gedanganak), kita memasuki wilayah Universitas Darul Ulum Islamic Center atau lebih dikenal dengan Undaris.

Lha yang Ini Kumpulan Gado-Gado yang  Siap disiram Saus Kacang
Warung Gado-Gado Perempatan Undaris
Dalam pikiran saya, yang namanya gado-gado bahan-bahannya terdiri dari potongan tempe, tahu, potongan kacang panjang, kol (kubis), mentimun, tauge, lontong, kerupuk dan tak lupa saus kacangnya. Berbeda dengan gado-gado jawa seperti yang ada di warung Gado-gado Perempatan Undaris, komposisinya terdiri dari selada, potongan kentang rebus, telur rebus, tahu, tomat, dan saus kacang. Saus kacangnya pun juga berbeda dengan gado-gado yang sering saya temui di Jakarta. Biasanya kalau di Jakarta, saus kacang langsung diulek dicobek bila gado-gado sedang diracik. Tapi di warung ini, saus kacang sudah jadi dan tinggal disiramkan ke kumpulan sayuran yang sudah siap dipiring saji. Mirip-mirip dengan rujak pengantin.

Suasana didalam Warung
Kumpulan Saus Kacang
Gado-Gado Perempatan Undaris
Untuk harga, masih terjangkau kantong mahasiswa lah. Namanya juga jajanan dekat kampus. Hehehe. Meskipun warungnya boleh dibilang agak hot apalagi kalau pas kesini siang hari, tapi terbayar dengan kenyangnya mencicipi gado-gadonya. Semangat terus untuk jalan-jalan.

Comments

  1. Ah, gado-gado... tiba-tiba saya pingin makan gado-gado tapi kok ya bertepatan dgn puasa syawal...

    ReplyDelete
    Replies
    1. Gado-gadonya versi Jawa atau gado-gado versi Betawi? :d

      Delete

Post a Comment

...